"Setiap bencana yang menimpa di bumi dan yang menimpa dirimu sendiri, semuanya telah tertulis dalam Kitab (Lauh Mahfuz) sebelum Kami mewujudkannya. Sungguh, yang demikian itu mudah bagi Allah, Agar kamu tidak bersedih hati terhadap apa yang luput dari kamu, dan tidak pula terlalu gembira terhadap apa yang diberikan-Nya kepadamu. Dan Allah tidak menyukai setiap orang yang sombong dan membanggakan diri" (QS.Al Hadid:22-23)
Laa Tahzan saudaraku, karena Cinta-Nya seluas samudra, bahkan alam raya, bahkan tak berhingga.. cukuplah dengan Cinta-Nya memenuhi hatimu,,dan berbahagialah saudaraku, karena kini dan setiap waktu engkau selalu diperhatikan oleh-Nya..
Dia tak pernah menyia2kan prasangka baikmu pada-Nya, tentang inginmu yang kau harap bertemu dengan ingin-Nya..sungguh engkau beruntung, apabila hatimu senantiasa kau tambatkan pada-Nya, agar asa yang tak sampai tak engkau sesali, tak engkau ratapi..bersandarlah selalu pada-Nya..
Laa Tahzan saudaraku, apabila ingatan masa lalu masih saja membayangimu, sebagai hasil lakumu di masa lalu. Biarlah bayangan tetap bayangan yang menjadi cermin dan pelajaran bagimu, sumber hikmah bagimu, sekaligus ujian yang kan meningkatkan derajat imanmu.
Biarkanlah bayangan meski ia mengikutimu, karena dalam perjalanan masa depan, yang engkau hadapi adalah kenyataan bukan bayangan. Namun tetap tersenyumlah engkau pada bayangan, karena sifatnya tak terhapuskan, demikianlah apa adanya yang diberikan oleh Rabb Pencipta Alam. Maka berdamailah, karena damainya hati adalah damainya antara engkau, bayangan dan kenyataan.
La Tahzan, maka berbahagialah dan bersyukurlah saudaraku, karena nikmat persaudaraan adalah untuk saling mengingatkan, saling membahagiakan, semoga Allah ridha dengan tali silaturahim yang terus dikukuhkan, memberikan jalan terbaik bagi hati orang-orang yang dipersaudarakan dalam iman.
Nb:
Teruslah berjuang dalam menegakkan kebaikan,demi kebahagiaan sekarang dan yang akan datang. Perjuangkanlah semua kesempatan, dengan menguatkan keyakinan, dan berazam dengan penuh harapan yang kau sampaikan ke langit-Nya pada akhir sepertiga malam.
-jogyakarta berhati nyaman-
Oct 9, 2010
Laa Tahzan
Label:
Cafe Hati
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Kunjungan balik,...
ReplyDeletewah,apakah karena tulisan ini mbak jadi kesasar di blog saya? he2...
iya mba,,bukan nyasar lg skrg,,merasa dipertemukan tepatnya :)keep posting mb,,
ReplyDelete